Berjuang Mencari Peluang Bersama Smartfren Community.

Kopdar Smartfren Community Cirebon

Ridwanmenulis.com - Oke baiklah kali ini ridwanmenulis.com akan berbagi informasi bermanfaat untuk kalian yang sudah selalu membaca berbagai artikel saya ini. Melalui tulisan ini saya akan bercerita selama menjadi Leader Smartfren Community Cirebon sejak 2016 hingga 2020. Nah, mungkin masih banyak yang belum mengetahui Komunitas Smartfren Community ya. Smartfren Community awalnya dimulai dari Group Facebook yang membahas tentang perkembangan teknologi sehingga akhirnya PT. Smartfren Telecom Tbk melakukan sinergi, kolaborasi dan kompak akhirnya sampai saat ini Smartfren Community menjadi mitra dibawah naungan PT. Smartfren Telecom Tbk.

 

Dulu sebenarnya saya sudah mengetahui berbagai produk Smartfren yang dimilikinya sampai akhirnya saya sangat menyukai dan bahkan memiliki berbagai jenis produk Smartfren yang dikeluarinnya mulai dari handphone, modem, voucher dan lainnya.

 

Dari situlah, saya ketemu dengan salah satu teman yang mengajak menjadi Leader Smartfren Community Cirebon karena menyukai berbagai jenis produk dari Smartfren (PT. Smartfren Telecom Tbk) akhirnya saya langsung setuju menjadi Leader Smartfren Community Cirebon untuk membangun komunitas ini agar menjadi lebih aktif kedepannya dan memiliki banyak aktivitas.

 

Akhirnya, saya menjadi Leader Smartfren Community Cirebon dan saya langsung dibimbing oleh Bapak/Ibu di Comdev PT. Smartfren Telecom Tbk untuk langkah-langkah dan strategi kedepannya termasuk saya juga diarahin sesuai dengan tujuan dari PT. Smartfren Telecom Tbk. Saya merasakan senang dan bangga ternyata PT. Smartfren Telecom Tbk #BukaPeluang untuk mendukung kemajuan saya agar bisa terus maju dan berkembang kedepannya. Dimulainya #BukaPeluang pada saat itu saya langsung diarahkan untuk membuat beberapa event / kegiatan baik bersama organisasi, kampus, sekolah dan lainnya.

 

Tidak hanya itu, bahkan PT. Smartfren Telecom Tbk langsung #BukaPeluang untuk saya bisa berbicara dan tampil dihadapan banyak orang yang awalnya saya merasa malu dan hingga akhirnya berani dan percaya bisa tampil dihadapan banyak orang sekali presentasi informasi kepada masyarakat umum. 

 

#BukaPeluang Bersama Smartfren Community


Tahun 2020 Indonesia mengalami kesulitan dan bahkan perkembangan ekonomi di Indonesia mengalami penurunan sehingga akhirnya berbagai perusahaan memiliki berbagai dampak negatif mulai dari penurunan pendapatan dan lainnya bahkan jumlah PHK di kondisi pandemi ini sangat meningkat karena berbagai perusahaan memilih untuk mengurangi jumlah karyawannya demi berlangsungnya perusahaan. Tapi, PT. Smartfren Telecom Tbk di kondisi Covid19 ini tetep terus berupaya untuk #BukaPeluang bersama Smartfren Community.


Smartfren Community

Smartfren Community terus #BukaPeluang untuk masyarakat dan bahkan para Leader Smartfren Community di berbagai daerah agar bisa terus berkembang dan menambah ilmu yang positif untuk kemajuan diri sendiri maupun oranglain terutama untuk terus mendukung PT. Smartfren Telecom Tbk kedepannya. Bahkan Smartfren Community hadir untuk mendukung para UMKM yang ingin memasarkan berbagai produk maupun usahanya dengan melalui Rumah Kreatif Smartfren Community.

 

Hal itu terbukti melalui Smartfren Community saya mampu berkembang dan terus menambah ilmu-ilmu positif yang kedepannya sangat bermanfaat untuk kemajuan dan perkembangan saya baik tentang Content Creator, desain, dan lainnya. Bahkan saya bersyukur dengan bergabungnya bersama Smartfren Community dan didukung penuh oleh PT. Smartfren Telecom Tbk mampu terus menumbuhkan karya - karya yang positif.

 

Melalui Smartfren Community kita didorong untuk bisa mandiri dan terus berkarya tentunya setiap #BukaPeluang selalu melibatkan Leader dan Member Smartfren Community yang diharapkan mampu terus mendorong masyarakat untuk bisa memanfaatkan Internet dengan baik dan tentunya mendorong untuk selalu #BukaPeluang disetiap berbagai kegiatan yang dilakukan oleh PT. Smartfren Telecom Tbk.

 

Bahkan, sampai saat ini saya bergabung melalui Smartfren Community terus mengasah kemampuan dan terus berkarya bahkan dengan begitu saya bisa terus memiliki kemauan untuk mengelola media sosial dan terus berlatih menulis melalui blog ridwanmenulis.com.



Jadi, untuk kalian Generasi Muda yang ingin #BukaPeluang bersama Smartfren Community dan PT. Smartfren Telecom Tbk silahkan bisa langsung bergabung bersama Smartfren Community yang ada di 70 kota/kabupaten seIndonesia atau bisa langsung melalui media sosial Smartfren Community maupun Smartfren.

2 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.