Biografi Ibu Saya Yang Selalu Kuat
Ridwan Menulis - Biografi Ibu Saya Yang Selalu Kuat - Ibu adalah orang yang melahirkan kita ke dunia ini. Ibu mengasuh dan mendidik kita sejak kecil hingga bahkan dewasa dengan penuh kasih sayang dan kerja keras. Menurut saya kasih ibu tiada batasnya dan tidak dapat dicari gantinya. Ibu saya bernama HJ. Yudha Sahara Dewi.
Ibu saya seorang yang sederhana kegiatan sehari-hari sebagai Ibu Rumah Tangga. Bagi saya dan adik-adik ibu adalah seorang wanita yang cantik, bersopan-santun, periang, selalu berusaha untuk anak-anaknya.
Sebagai seorang Ibu Rumah Tangga, kehidupan seharian ibu amat sibuk. Pada setiap pagi, ibu akan bangun awal untuk menyiapkan sarapan apabila lagi masak. Setiap pagi Ibu sesudah masak mengantarkan anak-anaknya yang kecil untuk berangkat kesekolah menggunakan kendaraan sepeda motor. Pada waktu setengah hari, Ibu terkadang kalau tidak sibuk menjemput anak yang kecil kalau kakaknya belum pulang dari sekolah di SMAN 5 Kota Cirebon dan SMAN 7 Kota Cirebon tersebut.
Ibu saya lahir pada 15/07/**** menurut saya Ibu adalah sosok yang sangat kuat yang terus mendidik anak-anak agar suatu saat nanti bisa menjadi orang yang berguna dan bermanfaat.
Terkadang kalau anak-anaknya membutuhkan biaya sekolah dan belum mendapatkan dari ayah. Ibu selalu berusaha untuk mencari entah itu pinjem ke temen ataupun menjual salah satu barang untuk membiayai sekolah anak-anaknya agar suatu saat bisa menjadi orang yang sukses dan ibu selalu berharap kepada anaknya bernama Mohammad Ridwan agar suatu saat kelak dewasa nanti bisa mendapatkan pekerjaan yang layak dan bisa membiayai adik-adik sekolah nantinya dan bisa membantu ibu apapun itu.
mantapp :D
BalasHapustexturized vegetable protein markaindo
semoga ibunda selalu mendapat perlindungan dari Allah SWT ...
BalasHapusamin ...
Semoga selalu diberikan kesehatan ibundanya ya kang...aamiin
BalasHapusCocok sekali, terima kasih
BalasHapus