Belajarlah Hidup Sehat Tanpa Mengkonsumsi Narkoba
Ridwanmenulis.com - Belajarlah Hidup Sehat Tanpa Mengkonsumsi Narkoba - Di Cirebon sendiri saya tidak mengetahui apakah ada yang masih mengkonsumsi sebuah barang terlarang yaitu Narkoba. Tapi hal tersebut tidak bisa saya pungkiri pasti ada beberapa orang yang masih mengkonsumsi sebuah Narkoba tapi saya tidak mengetahui cuma Allah lah yang tau segala perbuatan manusia selama di dunia ini.
Kenapa saya beranikan menulis "Belajarlah Hidup Sehat Tanpa Mengkonsumsi Narkoba"? Karena saya ingin mengajak teman-teman di Cirebon maupun teman-teman blogger untuk menghindari yang namanya Narkoba tersebut karena Narkoba dapat merusak tubuh kita dan bisa berdampak negatif untuk diri sendiri.
Peredaran Narkotika dan Obat-obatan berbahaya (Narkoba) di Cirebon ternyata sangat mengkhawatirkan karena masih banyak yang mengkonsumsi Narkoba. Selain dapat merusak generasi yang akan datang, narkoba juga disinyalir menjadi biang kladi aksi kejahatan yang nantinya timbul di masyarakat.
Saya berharap Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia termasuk Cirebon bisa bekerjasama dengan teman-teman Blogger yang ada di Indonesia mulai dari Cirebon, Bandung, Indramayu, Yogya, Solo, Medan, Aceh, Madura dan kota lainnya untuk mengadakan sosialisasi maupun sebuah gerakan apapun bagi para pecandu Narkoba maupun yang sedang bertahap berhenti menjauhkan sebuah barang terlarang yaitu Narkoba.
Kenapa menyarankan agar bisa bekerjasama dengan para Blogger Indonesia? Karena Blogger di Indonesia selain pergaulannya luas mereka sudah melakukan keliling di kotanya tersebut untuk mempublikasikan kota mereka nah dari situ BNN tiap kota bisa bekerjasama dengan para Blogger termasuk di Cirebon untuk mensosialisasikan atau mengadakan sebuah geraksan Anti Narkoba dengan melakukan berbagai kegiatan misalnya BNN menggelar sebuah acara Ngobrol santai dengan teman-teman Blogger di sebuah tempat yang sudah di sediakan BNN tiap kota ataupun satu kota untuk mengumpulkan teman-teman Blogger di Indonesia untuk mendiskusikan kegiatan apa yang cocok untuk menggelar "Gerakan Anti Narkoba" Tersebut termasuk di Cirebon yang dikabarkan sudah dikhawatirkan.
Tidak ada komentar: